Apa Itu Asuransi Kecelakaan Diri? Cari Tahu Jawabannya di Sini!

Meskipun terdengar seolah seperti hal baru, sebenarnya asuransi kecelakaan diri Indonesia sama sekali tidak sulit untuk Anda dapatkan. Apabila Anda masih cukup asing dengan istilah asuransi kecelakaan diri, Anda bisa simak dulu penjelasannya berikut ini. Selamat membaca!

Definisi Asuransi Kecelakaan Diri

Asuransi kecelakaan diri merupakan jenis asuransi yang memberikan jaminan bagi tertanggung apabila terjadi kecelakaan dalam kurun 24 jam dalam periode pertanggungan asuransi tertentu. Contohnya dalam satu perjalanan atau selama satu tahun.

Yang disebut sebagai kecelakaan ini berarti merupakan kejadian yang akibatnya datang dari luar, seperti:

  • Mati lemas atau terbenam.
  • Terasing di tempat sunyi karena terjadi bencana dari luar.
  • Keracunan yang disebabkan karena menghirup uap atau gas beracun.
  • Kecelakaan karena perbuatan jahat yang dilakukan oleh orang lain.
  • Terjangkit zat-zat yang mengandung penyakit.
  • Radang kandung urat (tendo veginities erepitans) atau sengal pinggang (lumbago).

Sedangkan manfaat yang dapat diberikan oleh asuransi kecelakaan diri Indonesia meliputi penjaminan risiko meninggal dunia, cacat tetap, dan biaya pengobatan, rumah sakit, atau perawatan dokter sebagai akibat dari kecelakaan tersebut.

Produk Asuransi Kecelakaan Diri dari FWD Insurance

Dari berbagai perusahaan asuransi Indonesia yang menyediakan produk asuransi kecelakaan diri, ada FWD Insurance yang sudah tak perlu lagi Anda ragukan legalitas, keamanan, dan jaminan perlindungannya. Sebab, PT FWD Indonesia sudah berizin serta diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

FWD Insurance memiliki produk FWD Asuransi Kecelakaan Diri yang memberikan manfaat pertanggungan jika tertanggung mengalami kecelakaan yang menyebabkan meninggal dunia. Besaran preminya sangat kompetitif karena Anda bisa mendapatkan proteksi dari FWD Asuransi Kecelakaan Diri mulai dari premi Rp50.000 saja per bulannya.

Lantas, apa yang membedakan FWD Asuransi Kecelakaan Diri dengan produk asuransi kecelakaan diri lainnya? Di samping besaran premi yang kompetitif, preminya juga fleksibel. Premi asuransi bisa Anda bayar bulanan maupun tahunan, sesuai dengan preferensi Anda.

Ditambah lagi, perlindungan yang bisa Anda peroleh tak hanya dari kecelakaan lalu lintas ataupun bencana alam saja. Pasalnya, FWD Asuransi Kecelakaan Diri juga memberikan proteksi dari kecelakaan karena event seperti pertandingan olahraga dan konser musik, hingga hobi atau aktivitas outdoor yang berisiko tinggi.

Selain itu, FWD Asuransi Kecelakaan Diri juga menyediakan manfaat meninggal dunia karena kecelakaan yang besarnya mencapai Rp1 miliar. Tak hanya itu saja, FWD Asuransi Kecelakaan Diri juga dapat Anda peroleh secara online. 

Bahkan, proses klaimnya dan bantuan yang Anda butuhkan juga tersedia secara online sehingga sangat cocok dalam kondisi gawat darurat ketika kecelakaan terjadi.

Itu tadi rangkuman penjelasan tentang asuransi kecelakaan diri Indonesia beserta produk FWD Asuransi Kecelakaan Diri dari FWD Insurance. Semoga membantu Anda jadi lebih paham, ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *